28 Mar 2013

Stress siapa takut !

Duh aku stress berat nih, atau stress banget sih ngadepin kehidupan ini, OMG.. Pasanganku membuat aku stress, Temanku ini membuat aku stress, dan banyak kata-kata lain yang menunjukkan bahwa stress itu banyak dialami oleh hampir setiap orang .




Stress menurut teori adalah suatu keadaan yang bersifat internal yang disebabkan oleh tuntutan fisik , lingkungan dan situasi sosial yang merusak dan tidak terkontrol.
Stress sangat  bersifat individu yang bersifat merusak bila tidak ada keseimbangan  antara daya tahan mental individu orang ituterhadap beban yang dirasakannya.

faktor kunci dari stress adalah persepsi seseorang dan penilaian terhadap situasi dan kemampuan untuk menghadapi atau mengambil manfaat dari situasi yang dianggap membebaninya.



Faktor Penyebab Stress:


1.Faktor Eksternal

faktor stress yang berasal dari luar

Misalnya adalah Kerjaan menumpuk ,stress karena jalanan macet, Stress karena menghadapi rekan kerja, teman  yang reseh,  orang  lain dll pokoknya bukan yang berasal dari diri kita sendiri .

2. Faktor Internal

Berhubungan dengan keadaan diri sendiri:

harapan yang terlalu tinggi yang sulit dicapai ,ketakutan akan sesuatu hal yang belum terjadi ,trauma akan masa lalu , tidak puas dengan keadaan diri sendiri, stress akan penyakit yang tak sembuh-sembuh dll .


Cara menghindari Stress:


1. Berpikir Positif

Pikiran Positif akan
merubah syaraf syaraf otak bekerja dengan baik, memang  agak sulit  membuat diri kita berpikir positif  saat kita stress , tapi bergaul dengan orang yang pikirannya positif mungkin bisa membantu kita belajar berpikir positif sehingga tidak mudah terserang stress, kalau kita pikir-pikir malah kalau stress dihadapi dengan negatif malah tambah parah.

2.Tidur yang Cukup

Tidur yang cukup adalah 8 -10 jam sehari , sehingga  kita bisa relax dan mengurangi stress, selama kita tidur badan kita beristirahat dan meregenerasi sel-sel yang rusak , maka itu kenapa kalau kita tidur cukup maka badan kita terasa segar, beda dengan kalau kita kurang tidur , badan lemas, pikiran kusut dan juga perasaan tak enak .


3.Banyak Senyum

Senyum Membuat otot otot yang tegang jadi berkurang
,dan wajah kita juga lebih enak dilihat , ada juga terapi tertawa yang mungkin bisa dicoba , tapi jangan tertawa sendiri ya.

4.Cukup BerOlahraga, olahraga teratur bahkan yang ringan saja seperti jalan kaki, bersepeda atau berenang , bisa membuat perasaan kita bahagia , karena saat kita berolahraga badan kita mengeluarkan hormon yang bisa membuat  perasaan kita lebih tenang dan santai dan bisa menghadapi semua  masalah dengan lebih bijak.


5.Cari hiburan yang bermanfaat, dan aman tentunya, yang bisa membuat kita melupakan stress, bisa dengan cara mendengarkan musik, jalan-jalan, dll ,  hidup ini indah sahabat, maka nikmatilah , jangan berlarut-larut dalam stress, hiburan mungkin bagi setiap orang berbeda-beda ya, kita bisa mencari hiburan bersama keluarga atau pasangan pokoknya bersama orang yang bisa membuat kita senang.


6.Banyak Bersyukur , seandainya saja kita berpikir, tentang betapa banyak nikmat yang sudah kita dapatkan selama hidup , mungkin kita bisa mengucap syukur , dan stress yang kita alami karena masalah yang kita alami ini tak seberapa dan akan segera berlalu, tinggal gimana kita mengatasinya saja.


7. Minum Air Putih, air putih bisa melancarkan peredaran darah, juga pencernaan, sehingga kita merasa lebih sehat, dan kalau sehat stress bisa lebih mudah teratasi, hindari minuman kaleng, minuman soda, dan manis-manis karena malah memicu stress.


8.Lebih realistis, MUNGKIN  selama ini harapan kita yang terlalu tinggi membuat kita stress, maka kita bisa memikirkannya lagi, dengan lebih bijaksana, bukan terarti tak boleh mempunyai harapan tinggi, tapi semua ada prosesnya, kita jalani saja semua tahapannya, kalau kita sampai ke tujuan kita, Alhamdulilah, tapi kalau memang tidak ya mau gimana, yang penting kita sudah berusaha kan, ada yang bilang manusia berusaha tapi Allah yang menentukan, jadi manusia memang ada batasnya, walaupun kita berusaha tapi  masih ada faktor lain yang kita tak tahu,  jangan sampai kita jadi stress bahkan sakit karena tidak menerima kenyataan, hadapi semua kenyataan dengan lapang dada dan hati ikhlas

Tidak ada komentar:

 
Sumber : http://riskimaulana.blogspot.com/2011/12/tips-cara-supaya-artikel-blog-tidak.html#ixzz2E8tlcOjK